Tutorial Membuat ID Card bagi Pemula Menggunakan Inkscape

    Salah satu yang sangat berguna pada perusahaan adalah ID Card. Dengan ID Card dapat mengenali satu sama lain antar pegawai maupun dengan bos. Namun dalam pembuatan ID Card perlu juga tahap desain supaya ID Card tersebut enak dipandang dan enak dibaca. Berikut artikel ini akan membahas cara membuat ID Card sederhana menggunakan software inknscape. 

    Namun sebelumnya perlu diketahui saya menggunakan tema Arc-Dark dan icon dark untuk tampilan inkscape saya. Mungkin ada sedikit perbedaan tapi tidak akan jadi masalah karena akan dibahas secara jelas disini. 

1. Buka aplikasi inkscape lalu, buat dokumen baru dengan menekan Ctrl+N
2. Buat layout ID Card menggunakan Rectangle Tool atau bisa juga dengan menekan tombol F4






    Atur ukurannya pada bagian toolbar inkscape diatas W: 5,398 & H:8.560 ukuran cm

    Kurang lebih akan terdapat bentuk seperti ini :























3. Selanjutnya supaya tidak terlihat terlalu kaku kita buat sudutnya menjadi melengkung atau rounded
    Pada bagian atas set nilai Ry menjadi 10 px

    Sudut berubah seperti pada gambar
    






    Sudut berubah seperti pada gambar






















4. Kemudian untuk menambah dekor pada ID Card kita duplicate dulu persegi panjang yang sudah dibuat dengan cara Klik Kanan > pilih 'Duplicate' atau dengan menekan Ctrl+D
















5. Buat lingkaran dengan Create Circle atau menekan tombol F5







    atur ukuran menjadi 8 x 8 cm
   





    Sekarang kita memiliki dua bentuk yaitu lingkaran dan persegi panjang
















6. Kita posisikan lingkaran berada pada pojok kanan atas persegi panjang dengan menggunakan Object > Align and Distribute atau dengan menekan tombol Shift+Ctrl+A




















Atur Relative to : Last Selected kemudian klik lingkaran terlebih dahulu baru kemudian persegi panjangnya. Kemudian klik Align right sides dan Align top edges

























    Maka posisi gambar akan menjadi seperti ini




















7. Selanjutnya kita buat bentuk lengkungan dari dua object tersebut. Select kedua objcet.
    Kemudian klik Path > Difference atau dengan menekan Ctrl+-



















8. Maka akan terbentuk satu object baru hasil 'cetakan' namun masihl belum sempurna. Karena kita hanya membutuhkan lengkungan pojok kanan atas saja maka kita perlu menghapus node-node ( titik sudut ) yang tidak diperlukan menggunakan tool Edit path by nodes atau dengan menekan tombol F2.






    Hapus nodes yang aktif berikut





















    Maka akan menjadi seperti pada gambar
















9. Ups apa tuh kok ada garis panjang. Nah untuk merapikannya kita perlu modifikasi nodes tersebut. Select satu persatu node tersebut dengan cara diblok lalu pada bar bagian atas klik Make selected segments lines.






10. Setelah rapi kita Duplicate object tersebut dengan Ctrl+D kemudian flip vertikal dan flip horizontal untuk dekor bagian bawah kiri.
Setelah object diklik maka pada bar bagian atas muncul tool flip. Klik Flip selected object horizontally atau dengan menekan tombol H dan Flip selected objcet vertikally atau dengan menekan tombol V











Kemudian posisikan objek hasil duplicate tadi di pojok kiri bawah dengan Alignment tool. Kurang lebih akan terbentuk seperti pada gambar ini.

11. Selanjutnya kita warnai object-object tersebut dengan Fill and stroke. Klik Object > Fill and Stroke atau dengan menekan tombol Shift+Ctrl+F.







    Atur warna dekor menjadi dengan memasukan kode hexa : 4a83f0ff




















    Warna layout background f8f8fdff





















    Warna object berubah menjadi biru sesuai dengan kode hexa warna yang dimasukkan.




















12. Tambahkan persegi panjang dengan ukuran 3 x 4 cm menggunakan Rectangle tool untuk tempat foto.





















13. Tambahkan tulisan nama perusahaan logo perusahaan, jabatan dan nama pada ID Card menggunakan Create and Edit text object








 Sesuaikan tulisan berada pada bar atas. Untuk nama perusahaan menggunakan font Ubuntu-Titling dan ukuran 15





Sehingga seperti pada gambar berikut :




















14. Buat bagian belakang ID Card untuk data identitas. Duplicate background dan dekor object. Kemudian beri warna bakcground dengan warna dekor sebelumnya dan warna dekor baru dengan warna 1257daff




















    Terdapat desain depan dan belakang ID Card sebagai berikut
















15. Tambahkan text identitas diri pada desain belakang ID Card















Pengaturan font nya adalah sebagai berikut:

Nama Perusahaan : Ubuntu Titling, 15
Slogan : Blenda Script, 5
Jabatan : Ubuntu Titling, 11
Nama : Ubuntu Titling, 14
IDENTITAS : Ubuntu Titling, 14
Data identitas : Ubuntu Titling, 7


Komentar

Postingan populer dari blog ini

Cara Install Inkscape di Ubuntu

Beginner DO